UNSUR-UNSUR (ELEMEN) SENI

// // Leave a Comment

Segala sesuatu dalam kehidupan ini pasti ada unsur-unsurnya, dalam hal seni misalnya. Kenapa harus ada unsurnya? Entah :v… sesuatu yang buruk pun terunsur, mungkin sudah dari sananya begitu.

Okeh, sekarang mari membahas unsur-unsur seni berdasarkan hasil studi gue selama ini.



TITIK
Titik merupakan elemen yang paling sederhana dalam seni. Kenapa? Karena titik itu kecil. Ya, kecil :3. Titik merupakan suatu tempat kedudukan (spot). Titik dapat melahirkan (bukan berarti titik adalah seorang ibu -,-) suatu wujud dari ide-ide atau gagasan yang kemudian akan berkembang menjadi elemen-elemen yang lainnya.

GARIS
Elemen kedua yaitu garis. Garis merupakan pengembangan dari titik. Garis adalah gabungan dari sejumlah titik-titik. Banyak jenis garis, banyak juga kesan-kesan psikologi yang dapat ditimbulkan dari sebuah garis.

BIDANG
Bidang merupakan pengembangan garis yang membatasi suatu bentuk sehingga membentuk bidang yang melingkupi dari berbagai sisi. Bidang adalah elemen yang mempunyai dimensi luas, yaitu memiliki panjang dan lebar.

BENTUK
Bentuk dalam dunia seni, diartikan sebagai sebuah wujud yang terdapat di alam dan terlihat nyata. Bentuk dapat dikelompokkan mejadi dua. Pertama, bentuk geometris, yaitu bentuk yang mudah diukur. Bentuk geometris dibedakan menjadi dua, yaitu bentuk kubistis dan bentuk silindris. Bentuk yang kedua adalah bentuk nongeometris atau biasa disebut bentuk organic, yaitu bentuk yang meniru bentuk alam, misalnya manusia, tumbuhan, dan hewan.

RUANG
Elemen ruang memberikan kesan tiga dimensi, karena memiliki dimensi panjang, lebar, dan tinggi, sehingga memiliki volumE.

WARNA
Kesan yang ditimbulkan oleh pantulan cahaya pada mata disebut warna. :3 You know, color is the most awesome element of art, bagiku :v.

TEKSTUR
Tekstur adalah sifat dan keadaan suatu permukaan benda, yang dapat dilihat dan di raba (mungkin diterawang juga bisa :D). Dan setiap benda pasti memiliki tekstur yang berbeda, itu pasti.
Tekstur dapat dibedakan menjadi dua, tekstur alamiah (tekstur yang tercipta oleh alam) dan tekstur buatan atau tiruan (tekstur buatan manusia).

GELAP TERANG
Gelap terang ini ditimbulkan oleh intensitas cahaya yang menganu pada permukaan suatu objek. Faktanya, benda akan terlihat gelap jika tidak terkena cahaya, begitu juga sebaliknya, benda akan terlihat terang jika terkena cahaya :3.
Cahaya dapat dibedakan menjadi cahaya alami dan cahaya buatan manusia. Fungsinya gelap terang dalam suatu seni yaitu dapat memberikan nilai ekspresi (memberikan kesan dramatis pada sebuah karya seni), memberikan nilai emosi, juga memberikan kesan trimatra atau tiga dimensi pada sebuah benda.

Ya begitulah unsur-unsur desain menurut gue, dosen saya, dan juga sumber-sumber lain yang gue kutip dikit-dikit :D. Semoga bermanfaat.

-CMIIW-
Keep learn art and design ^^. Thanks for reading.

0 comments:

Posting Komentar